
Membuka pembelajaran merupakan salah satu keterampilan mengajar yang harus dikuasai guru profesioanl. Keterampilan ini dapat dilatih melalui microteaching.
Membuka pembelajaran merupakan langkah krusial. Membuka pembelajaran
merupakan awal penentu keberhasilan proses pembelajaran secara
keseluruhan. Oleh karena itu guru profesional harus mengetahui cara
membuka pembelajaran yang baik.
Pentingnya Cara Membuka Pembelajaran yang Baik
Membuka pembelajaran merupakan bagian
vital dari proses pembelajaran, namun sering kurang dimanfaatkan guru
dalam mengajar. Banyak guru yang begitu bersemangat untuk mendapatkan
siswa aktif dalam pembelajaran, namun mereka banyak yang gagal
memperkenalkan pelajaran kepada siswa, karena tidak terampil dalam
membuka pembelajaran.[1] Hasil penelitian sebagaimana dilaporkan Perrot
menunjukkan membuka pelajaran dapat menentukan keberhasilan proses
pembelajaran yang dilakukan oleh guru.[2]
The lesson beginning is a key period.
Membuka pembelajaran merupakan kunci keberhasilan pembelajaran. Baik
buruknya suasana pembelajaran sangat ditentukan oleh aktivitas guru
dalam membuka pembelajaran. Oleh karena itu guru harus membuka
pembelajaran dengan baik, sebab tidak ada yang paling sulit, kecuali
bangkit dari awal pembelajaran yang tidak baik.[3] Dengan demikian
membuka pelajaran merupakan aspek yang krusial.[4]
Seorang filsuf terkemuka, Plato mengatakan “The beginning is the most important part of the work”.
Stewart dan Cash menegaskan beberapa detik atau menit dari pembukaan
sangat penting. Apa yang Anda lakukan dan katakana, mempengaruhi
bagaimana pihak lain memandang diri sendiri, Anda, dan situasi. Oleh
karena itu cara membuka pembelajaran merupakan proses yang sangat
penting.[5]
Uraian di atas menegaskan kepada kita
bahwa kesan pertama guru dalam membuka pembelajaran akan menentukan
proses pembelajaran secara keseluruhan. Dengan demikian guru harus
berlatih cara membuka pembelajaran yang baik, agar pembelajaran dapat
mencapai tujuan secara efektif.
Referensi
- [1] Bailey, R . (2001). Teaching Physical Education. London: Routledge, h. 29
- [2] Cohen, L., et.al. (2002). A Guide to Teaching Practice. USA: Simultaneously Published, h. 193
- [3] Wright, T., (2009). How to be a Brilliant Teacher: From teaching to learning. USA: Simultaneously Published, h. 44
- [4] Hansen., J., Moore, KD., (2012). Effective Strategies for
Teaching in K-8 Classrooms. California: SAGE Publications Inc., h. 142
- [5] Hargie, O., et al. (2011). Skilled Interpersonal Communication: Research, Theory and Practice. New York USA: Simultaneously Published, h. 298
Sumber Gambar: www.andertoons.
com. [30 Agustus, 2013]